Dengan tujuan memperkaya pengetahuan mahasiswa dan dosen tentang Ageing and Dementian serta membuka wawasan tenaga pendidik dalam bidang penelitian, atas kerjasama Universitas Respati Indonesia dengan Loughborough University U.K. menyelenggarakan kegiatan kuliah umum dengan tema Ageing and Dementia (Penuaan dan Dimensia) dan kemudian dilanjutkan dengan diskusi program penelitian Newton Fund Institutional Link by British Council.
Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 27 Maret 2017 pukul 10.00 – 12.00 WIB di Kampus A URINDO, Jl. Bambu Apus I no. 3 Cipayung, Jakarta Timur. Dengan dihadiri oleh mahasiswa dan dosen Program Studi Ilmu Kesehatan serta perwakilan Pejabat Struktural di Universitas Respati Indonesia.
Materi yang disampaikan dalam kegiatan kuliah umum ini yaitu “Ageing and Dementia”, yang di sampaikan oleh Profesor Eef Hogervorst dari Loughborough University U.K. Beliau adalah seorang ahli yang terkenal secara internasional di bidang Psychoneuroendocrinology dan terkenal dalam kompetensi lainnya.